Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2013

Puzle - Puzle Ramadhan 1434 H : Puzzle 6

Gambar
Puzzle 6 Bahtera Samudra Kebaikan Oleh : Raddy Ibnu Jihad Tidak ada balasan kebaikan kecuali kebaikan (pula). (QS. Ar-Rahmaan : 60) Janji Allah pastilah benar adanya. Kita harus pahami benar firman Allah dalam surah Ar-Rahmaan tersebut. Hanya Dia-lah sebenar-benarnya hakim yang Maha adil. Tak ada setitik pun kebaikan yang terlewat oleh-Nya. Tak ada sekelbat pun yang salah dalam perhitungan-Nya.  Biji kebaikan yang kita tanam akan tumbuh tanaman yang berbuah kebaikan pula, lalu lahir biji-biji kebaikan jauh lebih banyak. Subhanallah ... itulah perkara detail yang telah Allah janjikan pada hamba-Nya.  Kebaikan sekecil apapun yang kita lakukan Allah pasti akan membalasnya dengan sesuatu yang bahkan lebih baik. Apalagi bagi hamba yang benar-benar menjaga perkara lisannya dan harga dirinya. Maka Allah memberi mereka pahala terhadap perkataan yang mereka ucapkan, (yaitu) surga yang mengalir sungai-sungai di dalamnya, sedang mereka kekal di dalamnya.

Puzle - Puzle Ramadhan 1434 H : Puzzle 5

Gambar
Puzzle 5 Amal yang Terbaik Oleh : Raddy Ibnu Jihad Maha Suci Allah Yang di tangan-Nyalah segala kerajaan, dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu, Yang menjadikan mati dan hidup, supaya Dia menguji kamu, siapa di antara kamu yang lebih baik amalnya. Dan Dia Maha Perkasa lagi Maha Pengampun, (QS. Al-Mulk : 1-2) Sungguh Dialah Allah Robb yang Maha segalanya. Tiada yang pantas untuk disembah selain dirinya. Raja dari segala raja yang ada di seluruh jagad semesta. Memiliki segala-galanya di seluruh penjuru semesta. Lalu siapa yang masih pongah dan menganggap diri ini terhebat? Sobat ... Di dalam surat al- Mulk, surat ke-67 al-qur’an tersebut menjelaskan tentang superioritas yang Allah miliki. Sungguh tiada bandingannya dari siapapun di dunia ini.  Allah juga yang telah mengatur hidup dan matinya makhluk. Bukan tiba-tiba atau karena apapun yang melekat pada kejadian bertuah, melainkan memang Allah yang telah membuat semua jalan skenario kehidupan. Mu

Puzzle – Puzzle Ramadhan 1434 H

Gambar
Puzzle 4 Saling Berbagi Oleh : Raddy Ibnu Jihad Bulan penuh berkah. Pahala juga melimpah. Persaudaraan pun merekah. Saling membantu tak kenal lelah. Menjalin cinta merajut ukhuwah. Momentum terindah untuk memulai karier kebaikan bisa dimulai saat ini. Di bulan yang tiada duanya ini bisnis kebaikan ala seorang muslim akan dapat keuntungan diatas rata-rata. Ingat bukan hanya keuntungan fisik saja yang kita tuju, melainkan keuntungan yang lebih dahsyat di luar hal itu. Apa lagi coba kalau bukan nikmat yang Allah gandakan berlipat-lipat.  Lebih hebat lagi momentum yang Cuma sebentar ini bisa digunakan dengan semaksimal mungkin. Khususnya adalah ajang untuk saling berbagi. Berbagi kebaikan yang penuh. Apapun itu dan dalam kadar yang bagaimanapun. Misalnya seperti buka bersama anak yatim, silaturahim ke saudara-saudara dekat atau pun jauh, atau bahkan bertandang ke saudara se-iman atau se-keturunan (alias dari garis Adam dan Hawa). Saling berbagi kebaikan. Saling b

Puzzle – Puzzle Ramadhan 1434 H

Puzzle 3 Aktivitas Berbuah Pahala Oleh : Raddy Ibnu Jihad Sebulan penuh Allah menyajikan jamuan yang penuh dengan kenikmatan. Kenikmatan yang Dia sajikan lain daripada sajian di manapun yang pernah kita temui. Bukan hanya sekedar menyegarkan melainkan menghidupkan. Bukan hanya sekedar membangkitkan melainkan menumbuhkan. Bukan hanya sekedar mencitrakan melainkan menyuburkan. Kasih dan sayang yang tercurah benar nampak dalam naungan yang penuh berkah. Pelukan kebaikan yang megah. Senyum pun merekah. Cinta penuh yang tak lelah. Setiap langkah ada visi yang mengangkasa. Gambaran terserak bukan abstrak. Melejitkan pesona yang melepas keraguan.  Aktivitas tanpa batas dalam koridor yang terbuka. Jangan takut untuk melakukan kerja dalam setiap lintas. Ambang yang merentang tak membuat jejak kita terbuang. Setiap jengkal ada rasa. Setiap rasa ada nikmat yang melekat. Subhanallah hanya bersama Ramadhan ia ada dalam langkah. Hanya bersama Ramadhan setiap aktiv